fbpx

Pernah berfikir gak si, Allah menjadikan kota mekkah dan madinah disebut dengan Tanah Haram?? Kenapa ya disebut dengan Bahasa seperti itu?

Semua umat muslim pasti mempunyai mimpi mulia untuk
berkunjung ke tanah haram, baik itu untuk beribadah umrah maupun menyempurnakan
Rukun Islam ke lima yaitu menunaikan Ibadah Haji. Tetapi, rupanya masih banyak

yang masih sangat asing dalam penyebutan Tanah Haram kota makkah dan madinah .

Sebuah zona yang khusus yang hanya boleh di akses orang-orang yang beragama islam.

 

kota makkah dan madinah

Dikutip dari buku Bekal Haji karya Ustadz Firanda Andirja, Nabi Muhammad  ﷺ bersabda sebagai berikut: 

اِنَّ إِبْرَاهِيْمَ حَرَّمَ مَكَّةَ وَإِنِّي حَرَّمْتُ الْمَدِيْنَةُ

Sesungguhnya Ibrahim menjadikan Makkah tanah haram, dan sesungguhnya aku menjadikan Madinah tanah haram”,(HR Muslim).

Di kerajaan Arab Saudi tidak semua wilayahnya dapat
dengan bebas dikunjungi oleh wisatawan dari penjuru dunia. Ada beberapa tempat
yang khusus hanya bisa dikunjungi oleh mereka yang beragama islam. Wilayah
inilah yang disebut Tanah Haram. Tanah Haram ini terlarang dikunjungi oleh umat
agama lain. Di Saudi ada batas-batas wilayah yang ditetapkan untuk menandai
daerah mana saja kah yang hanya boleh dimasuki oleh kaum muslimin dan daerah
mana saja yang boleh dikunjungi oleh kaum agama lain.

Selain itu juga, hal ini menjadi salah satu alasan
kenapa Pesawat Terbang dilarang melewati area ka’bah, hal ini dikarenakan kabah
termaksuk dalam Tanah Haram, sedangkan penumpang pesawat berisikan masyarakat
umum dari berbagai latar belakang agama yang berbeda.

Maka dari itu area tanah ini disebut dengan Tanah Haram, karena Haram bagi umat agama lain selain islam yang boleh memasuki wilayah Tanah Haram. Dengan ditetapkannya Tanah Haram bagi umat islam ini menjadikan 2 Kota Suci ( kota makkah dan madinah ) di Saudi ini menjadi sangat nyaman dan aman untuk umat muslim dalam beribadah. Sejauh mata memandang di Tanah Haram tidak dijumpai Wanita yang membuka aurat, tidak dijumpai pemuda yang bermabuk-mabukkan, makanan dan minum yang tersedia 100% halal,saat waktu sholat tiba 2 Kota Suci ini pun serempak menuju Masjid untuk segera melaksanakan Sholat, karena 100% muslim membuat semua penduduknya bersemangat sekali dalam beribadah.

Jadi bagaimana sudah tertarik mengunjungi tanah haram? Jika Sahabat sudah tergerak hatinya untuk melaksanakan Ibadah Haji dan Umrah. Segera hubungi Mozaik Travel untuk perencanaan perjalanan Ibadah kalian yaa!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *